Yamaha STSJ

Cara Mudah Setting Kekerasan Suspensi Depan New CBR 150R Facelift 2018

Yamaha

Cara Mudah Setting Kekerasan Suspensi Depan New CBR 150R Facelift 2018 – Mas bro,. salah satu fitur baru yang ada pada New CBR 150R Facelift 2018 adalah suspensi depan yang bisa disetel tingkat kekerasannya.

Fitur sepele ini jadi poin plus New CBR 150R Facelift 2018. Pengguna bisa melakukan setting tingkat kekerasan sesuai dengan keinginan sehingga pengalaman berkendara menjadi semakin menarik.

Pengguna bisa melakukan setting kekerasan suspensi depan sesuai dengan gaya berkendara masing-masing pengguna.

Lalu bagaimana caranya settiv kekerasaan suspensi depan New CBR 150R Facelift 2018 dan tools apa saja yang dibutuhkan??

Ternyata, cukup bermodalkan obeng dengan ujung mata min (minus) mas bro bisa dengan mudah melakukan Setting Kekerasan Suspensi Depan New CBR 150R Facelift 2018.

Untuk membuat preload suspensi depan New CBR 150R Facelift 2018 semakin keras cukup putar baut setelan searah jarum jam hingga baut setelan masuk kedalam.

Sedangkan untuk membuat preload suspensi New CBR 150R facelift 2018 semakin soft atau empuk, cukup putar baut setelan ke kiri / berlawanan arah dengan jarum jam hingga baut setelan keluar sampai batas/strip ke lima.

Sebagai perbandingan mas bro bisa simak gambar berikut ini, yang mana gambar bagian kiri menunjukan kondisi baut setelan saat di suspensi disetting pada tingkat yang paling keras, sedangkan gambar bagian kanan menunjukan kondisi baut saat suspensi di settel pada batas paling empuk atau soft.

Cukup mudah bukan?? FYI, Ada 5 tingkat kekerasaan yang tersedia, secara default suspensi depan Honda CBR 150R terletak pada tingkat ketiga. Lebih jelas mas bro bisa simak gambar terlampir di awal artikel ini.