Bareng SKY, Service Motor Yamaha Tanpa Keluar Rumah

warungbiker.com – brosis sekalian, PT Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha Jatim ) punya fasilitas menarik (Sky Yamaha) buat kamu kaum rebahaners yang mager buat ke beres untuk service motor Yamaha kesayangan.

Yamaha jatim  kasih rekomendasi fasilitas SKY Yamaha kepada seluruh konsumen setia Yamaha.

Agar disaat sedang puasa konsumen tidak perlu jenuh menunggu antrian, ataupun repot-repot keluar rumah.

William Saputra selaku Manajer Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim mengatakan,

“Konsumen adalah raja, selain memberikan servis motor terbaik, juga memberikan fasilitas yang membuat konsumen lebih terbantu, lebih mudah dan lebih efisien. Cukup panggil dari rumah, teknisi ahli akan datang” katanya.

Beberapa konsumen yang telah melakukan SKY Yamaha merasa puas. Ibu Yuliana selaku konsumen motor Gear 125 menikmati servis gratisnya menggunakan SKY,

“saya ini repot ngurusin rumah, jaga anak, harus ngerawat motor juga. untung ada SKY saya jadi bisa nyervis motor sambil ngurusin rumah, kan sayang kalau servis gratisnya gak kepakai.” ujarnya.

Bagi konsumen yang memiliki waktu padat karena bekerja, SKY juga dapat dipanggil ke tempat kerja, seperti Indra salah satu konsumen yang memanggil SKY di tempat kerja,  mengatakan,

“enak si bisa efisiensi waktu, karena waktunya bener-bener padet banget, pas pulang kerja bengkel tutup ya kan, jadi ini bisa sama kerja sekalian servis.”

Bagi konsumen yang ingin melakukan servis di rumah, ada beberapa cara mudah untuk menghubungi SKY :

  1. Konsumen bisa membuka website www.yamaha-jatim.co.iddan cari lokasi dealer terdekat dari rumahmu, kemudian hubungi nomor telp. yang tertera kemudian ajukan permintaan untuk melakukan SKY.
  2. Hubungi nomor CS Yamaha Jatim di 08228 – 7777 – 898 untuk melakukan service dengan memberikan alamat terdekat.

 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Estimasi Harga New Honda Vario 125 Terbaru OTR Kediri Raya (Update September 2024)

Jadi Varian Termahal, Ini Beda New Honda BeAT 2020 Deluxe Dengan Varian Lainnya

Cara Menyetel Lampu Depan Vario 125 dan Vario 150 LED

Yuk, Intip Nilai Pajak Honda PCX 150 Tahun 2019

Harga Honda BeAT Terbaru 2021