MPM Honda Ajak Pasangan Jurnalis #Cari_Aman Saat Berkendara.
Warungbiker.com, SIDOARJO – BroSis sekalian, memanfaatkan momen hari Valentine, PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT menggelar kegiatan Safety Riding Training For Couple, kali ini dengan peserta Jurnalis dan pasangannya (25/02).
Bertempat
di MPM Safety Riding Center Sedati - Sidoarjo, sebanyak 6 jurnalis dari media
Jatim.tribunnews.com, beritabalap.com, otomotifzone.com, otojurnalisme.com,
otoplus-online.com, otojatim.com dan pasangannya mengikuti pelatihan safety
riding secara teori dan praktek dengan tema “Cari Aman Dulu Baru Cari Kasih
Sayang”.
Aktifitas
pelatihan safety riding buat pasangan ini diawali dengan pemberian teori
dasar-dasar keterampilan safety riding di kelas seperti pemakaian riding gear,
danger prediction, dan materi awareness.
Kemudian
dilanjutkan dengan praktek safety riding dengan kondisi berboncengan.
Penekannya pada teknik pengereman yang aman saat berboncengan, teknik
keseimbangan saat berboncengan dan teknik bermanuver yang aman saat
berboncengan.
“Hari Kasih Sayang dijadikan momen mengekspresikan bentuk perhatian lebih, bagi pasangan tercinta. Kasih sayang dapat diaplikasikan dengan konsep dan cara yang berbeda seperti peduli akan keselamatan saat berkendara di jalan. Untuk itu kami ajak teman - teman jurnalis beserta pasangannya bersama-sama kita dapat berperan aktif menjadi bagian dari Sinergi Bagi Negeri untuk melangkah bersama dalam kampanye keselamatan berkendara seperti slogan keselamatan berkendara sepeda motor Honda #Cari_aman” kata Vinensia Kenanga, Corporate Secretary Head MPM Honda Jatim.
MPM Safety
Riding Center berada di Jalan Raya Sedati 101, Gedangan, Sidoarjo. Upaya ini
untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terkait pemahaman keselamatan di jalan raya
dan keterampilan berkendara.
MPM Safety
Riding Center yang didirikan pada 2015 dilengkapi ruang kelas, simulator, serta
beberapa tipe motor Honda yang digunakan untuk praktik. Juga digunakan untuk
pelatihan berkendara sepeda motor yang aman, seperti teknik pengereman,
keseimbangan, menikung, serta memprediksi bahaya.
Berbagai
kegiatan pelatihan dan program kampanye keselamatan berkendara juga dilakukan.
Bekerja
sama dengan pemerintah, kepolisian, sekolah, institusi, maupun komunitas
masyarakat.
Seperti
Honda Safety Riding Festival, Kampung Safety Riding, Taman Lalu Lintas, Safety
Riding Lab di sekolah, pembentukan duta safety riding di berbagai level
pendidikan, lomba kampanye keselamatan berlalu lintas melalui media sosial, dan
beragam aktivitas lainnya.
MPM Safety
Riding Center tidak hanya menjadi fasilitas umum dalam mendapatkan ilmu
keselamatan berkendara namun menjadi tempat para instruktur untuk mengasah
kemampuan berkendara.
Untuk info
lebih lanjut bisa akses di http://mpmsafetyridingacademy.com/ atau kunjungi
website www.mpmhondajatim.com atau sosial media (Instagram, Facebook, Twitter
dan Tiktok) @mpmhondajatim.
Posting Komentar